Selamat Datang di Web PRAMUKA SDIT ALHIKMAH, terimakasih atas kunjungan anda
Posted by jahidin ( N J ) Kamis, 22 April 2010 0 komentar

Baca Selengkapnya ....
Posted by jahidin ( N J ) 0 komentar

Baca Selengkapnya ....

foto camping pramuka sdit al hikmah

Posted by jahidin ( N J ) 0 komentar

Baca Selengkapnya ....

CAMPING OUT BOUND

Posted by jahidin ( N J ) Rabu, 21 April 2010 4 komentar

Pramuka SDIT AL HIKMAH pada tanggal 16 s/d 17 April 2010, melaksanakan kegiatan kepramukaan diluar sekolah yaitu kegiatan camping dengan tema “ Mandiri, ceria dalam kebersamaan”. Kegiatan camping ini di ikuti anggota pramuka dari kelas V, dan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya oleh pramuka SDIT Al Hikmah.

Camping pada kali ini mengambil tempat didaerah cinere Depok, tepatnya di ranger Out bond camp. Kegiatan ini dimulai dari acara pemberangkatan yang kali ini dilepas oleh wakil kepala sekolah bidang kesisiwaan pada jum’at pagi. Dan anggota pramuka berangkat menggunakan truk dari TNI. Setiba dilokasi para anggota pramuka peserta camping langsung mendirikan tenda masing-masing regu dengan sigap dan tangkas, dan akhirnya tenda masing-masing regu dapat berdiri dengan cepat. Dan peserta pun melaksanakan upacara pembukaan. Karena hari itu hari jum’at maka anggota pramuka putra setelah upacara pembukaan dan istirahat sejenak langsung menuju masjid Kubah Mas untuk melaksanakan Sholat Jum’at berjama’ah.

Pada hari pertama kegiatan camping para anggota pramuka peserta camping melakukan pengenalan medan dan dengan dibimbing pembina melakukan kegiatan kepramukaan, diantaranya adalah latihan baris berbaris. Dan pada sore harinya seluruh regu peserta camping melakukan kegitan memasak untuk makan malam mereka. Sungguh disinilah letak kemandirian mereka, ketika dirumah mereka makan tinggal makan karena telah disediakan oleh orang tua mereka, akan tetapi ketika camping mereka harus memasak sendiri untuk keperluan makan mereka. Dan mereka semua mampu melaksanakannya dengan baik. Disamping itu mereka juga harus mengatur barang-barang keperluan lainnya secara mandiri juga.

Yang lebih mengesankan adalah mereka berani melakukan perjalanan malam melalui semak belukar dan rumput-rumput yang tinggi ditengah gelapnya malam. Dan itu mereka lakukan tidak per regu, melainkan mereka berjalan tiap kelompok tiga orang dengan bermodalkan senter. Dan pada malam itu kegiatan ditutup dengan melakukan muhasabah diri yang dipimpin oleh pak Sofyan yang merupakan pembina senior di dalam kepramukaan SDIT Al Hikmah.
Ketika menjelang subuh peserta sudah bangun untuk melaksanakan qiyamullail sampai waktu subuh. Dan pada hari kedua ini merupakan acara puncak dari kegiatan camping, karena pada hari kedua ini peserta perkemahan akan melakukan kegiatan out bond. Dan kegiatan perkemahan ini selesai ba’da Zuhur. Dan seluruh peserta perkemahan/camping beserta para pembina meninggalkan lokasi perkemahan menuju sekolah dengan sebelumnya merapikan kembali lokasi perkemahan dengan membongkar tenda dan melakukan operasi semut yaitu membersihkan lokasi dari sampah.

Dengan kegiatan perkemahan ini diharapkan para peserta menjadi lebih mandiri baik mandiri dalam melaksanakan tugas pelajaran disekolah maupun kemandirian mereka di rumah. Dan pendidikan kemandirian ini di cover dengan kegiatan yang membuat mereka senang dan gembira dalam kebersamaan.



KESAN PESERTA CAMPING
Vaza               :  Seru!! Apalagi pas Out bound
Fattah             :  Senang, senang, senang, saat acara malam
Fuad               :  seruuu!!!!! Waktu Out bound
Umar              :  Seruuuu!!!! Saat Out bound
Naufal            :  Tidak seru pas lagi malam-malam. Gak bisa tidur
Ichsan            :  Seruu! Pada saat out bound, dan nyebrang jembatan gantung
Ifan                :  Seruu..3X, enak
Farhan           :  Campingnya sangat berkesan, banyak pengalaman baru
Ahda.s           :  Acara malamnya seruuu. Pokoknya seru deh
Syafira          :  Out boundnya seru...pokonya seruu.....
Nur Khoirina :  Waaaaaaahhhhhhh!!!!! Seru banget. Kompak semuanya lagi...
Icha             :  Camping ini  bikin kita lebih mandiri, pengen lagi
Hanin         :  Campingnya...mmm gimna ya?  Pokoknya pas camping seruu!! Tapi gak enak, soalnya      Masuk angin      
Najat           :  Kurang lama campingnya!! Lamain dong... and kurang serem acara malamnya
Vira            :  seruu.... apalagi acara malamnya, tapi camping kurang lama, dan gak lucu banget          pak Nanang lagi acting. Tapi  gak papa, pokonya seru
Safira         :  seru dah.. tapi puanas banget, apalagi siangnya. Keringat ngucur terusssss
Faiqah       : seruuu tapi permainan out bound gak terlalu seru. Udah jadul semua deh kayaknya
Farah         :  Camping kali ini mengubah 18% aku.  Aku jadi gak penakut lagi. Yu hu....
Nabila        :  lumayan seru! Tapi gak bisa tidur
Amira shafa  :  rasa sedih, takut, senang, semuanya campur aduk jadi satu, pokonya seru deh

Baca Selengkapnya ....

menanam padi

Posted by jahidin ( N J ) Senin, 19 April 2010 0 komentar

Baca Selengkapnya ....

Kegiatan out bond Ciseeng

Posted by jahidin ( N J ) 0 komentar

Baca Selengkapnya ....
Template by Cara Membuat Email |Powered by Rafting Bogor |Support by Outbound Bogor | Copyright of PRAMUKA SDIT AL HIKMAH .